peluang usaha

Jumat, 19 Juli 2013

bahan rangka sepeda motor



bagian bagian rangka

jenis jenis rangka sepeda motor dibedakan dari bahannya
1. rangka dari pipa besi/ steel tube frame
Rangka ini banyak digunakan pada sepeda motor. terbuat dari pipa besi yang di bentuk menggunakan mesin press hidrolik.Penggunaan rangka jenis ini tidak hanya pada motor sport tetapi juga digunakan pada sepeda motor bebek ataupun motor matic.
Rangka yang terbuat dari pipa besi ini tidak hanya mengandalkan bentuk pipa saja tetapi ada juga yang besi digunakan berbentuk kotak. bahan dari pipa inilah yang saat ini banyak digunakan pada sepedo motor yang diproduksi di Indonesi.


2. rangka dari plat besi/ steel plate frame
Rangka jenis ini terbuat dari lembaran plat yang ditekuk. jenis ini saat ini sudah jarang di gunakan. Pada sepeda motor produksi sebelum tahun 1990 an masih banyak yang menggunakan rangka yang terbuat dari plat besi.
Selain digunakan pada sepeda  motor baik tipe sport atau bebek rangka yang terbuat dari plat besi juga digunakan pada scooter, misalkan pada vespa.


3. kombinasi dari pipa besi dan plat
Rangka ini gabungan antara pipa besi dengan plat besi, sama seperti rangka yang terbuat dari plat besi, rangka jenis ini sudah mulai ditinggalkan

4. rangka almunium alloy

Penggunaan rangka yang terbuat dari almunium alloy mulai banyak digunakan pada sepeda motor modern karena mempunyai beberapa keuntungan. Bobotnya yang ringan menjadi alasan utama digunakan bahan dari almunium alloy. Selain mempunyai keuntungan bahan dari almunium alloy juga punya kelemahan pada segi harga. Sehingga sepeda motor yang menggunakan rangka dari bahan almunium allor harga nya mahal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar